Cara Kerja Fitur Validity di Aplikasi The Userman

Salah satu fitur yang ditambahkan pada rilis ke 4 ini adalah Validity. Fitur ini memungkinkan untuk mengatur masa berlaku setiap user hotspot yang digenerate. Jika masa berlaku telah habis maka user akan otomatis didisable dan warna baris pada tabel user akan berwarna kuning. Terdapat fasilitas untuk menghapus user yang telah habis masa aktifnya ini.

Namun demikian, agar Fitur Validity ini dapat bekerja dengan baik perlu dilakukan pengaturan melalui menu Tools - Validity Setting. Berikut saya jelaskan agar fitur validity ini dapat bekerja dengan baik.

1. Sebelum mengatur validity pastikan anda sudah mengatur tanggal pada Router Mikrotik sesuai dengan saat ini.

2. Saat melakukan pengaturan Validity, aplikasi The Userman akan otomatis menambahkan scheduler pada Mikrotik yang akan dieksekusi 1x sehari. Berikut adalah scheduler validity yang berhasil ditambahkan menggunakan aplikasi the userman. Anda dapat melihatnya melalui menu System - Scheduler pada aplikasi winbox.

Cara Kerja Fitur Validity di Aplikasi The Userman


Pada gambar diatas terlihat scheduler dengan nama the-userman-validity. Saya sangat menyarankan agar anda tidak merubah setingan apapun pada scheduler tersebut jika anda tidak mengerti!

3. Setelah melakukan pengaturan validity, Pada Halaman generate user akan muncul sebuah input Valid Until/Berlaku Sampai. Input ini berfungsi untuk menentukan tanggal batas akhir berlakunya user hotspot yang akan digenerate.  

Jika diperhatikan, setelah melakukan proses generate maka Comment/Keterangan masing-masing user hotspot akan berubah format menjadi Komentar : "Harga Voucher" Tanggal perhatikan contohnya pada gambar berikut

Cara Kerja Fitur Validity di Aplikasi The Userman

Lagi-lagi saya menyarankan agar anda tidak merubah apapun pada comment tersebut jika tidak mengerti karena hal ini akan berdampak berhasil tidaknya proses yang akan dilakukan oleh scheduler validity yang sudah ditambahkan sebelumnya. Jika anda ingin mengedit user, silahkan dilakukan melalui aplikasi The Userman. 

Mikrotik Scripting yang ditambahkan pada Scheduler akan melakukan pengecekan secara berkala pada tanggal yang tertera pada komentar tersebut. Jika tanggalnya melewati tanggal hari ini maka user tersebut akan didisable. Pada Halaman Aplikasi The Userman, user yang telah didisable ini akan berubah menjadi warna kuning. Anda dapat menghapusnya melalui menu Delete Expired User - Validity [Yellow] 

Catatan Penting :

Pastikan anda sudah merubah format tanggal komputer menjadi dd/MM/yyyy

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Login Wifi Hotspot Mikrotik dengan QR Code

Menambahkan & Mengganti Layout Voucher Hotspot di Aplikasi The Userman

User Manager (userman) Untuk RouterBoard Seri Hap Lite